Home > Auto Klasik > Bugatti Type 57SC Atlantic Pecahkan Rekor Lelang
SECARA umum kendaraan ini dianggap salah satu dari mobil paling indah yang pernah diciptakan, Bugatti Type 57SC Atlantic 1936 hanya empat unit yang pernah dibuat dan hanya ada dua atau tiga unit saja yang masih eksis. Salah satunya dimiliki oleh Ralph Lauren, lainnya dimiliki oleh almarhum Dr Peter Williamson.
Rumah lelang California. Gooding & Company saat ini mengumumkan bahwa Bugatti Williamson sudah berpindah kepemilikan. Meskipun pembeli dan nilai transaksinya dirahasiakan, namun diperkirakan jumlah transaksi berkisar antara US$30-40 juta yang berarti dengan mudah menggeser posisi Ferrari 250 Testarossa 1957 sebagai mobil lelang termahal setahun lalu dengan angka US$12,2 juta.
Selama hidupnya, Dr Williamson telah mengoleksi berbagai Bugatti klasik dan Gooding telah banyak membantu melengkapi koleksinya dan Gooding pula yang membantu menjual kekayaannya. Bugatti Atlantic ini merupakan koleksi paling berharga yang pernah menjuarai Peeble Beach Concours d'Elegance 2003.
Kabarnya Bugatti ini diperoleh melalui Gooding dari Mullin Automotive Museum di Oxnard, California di mana terdapat juga Bugatti Type 64 Coupe yang akan segera direstorasi. (Cdx)
sumber : mediaoto/MI
Page
.